Pangan
Konsumsi Pangan yang Beragam Sangat Penting untuk Persiapkan SDM Yang Berkualitas
Foto Ist |
Setiap individu membutuhkan makanan sebagai sumber energi untuk beraktivitas. Makanan yang dikonsumsi sangat berpengaruh terhadap kondisi fisiologis tubuh. Oleh karena itu, asupan makanan harus diperhatikan kualitas dan kuantitasnya.
"Kualitas ditentukan berdasarkan kandungan gizi dari komoditas pangan dimana di dalamnya terkandung beragam nilai gizi yang dibutuhkan tubuh seperti karbohidrat, protein, lemak, mineral, dan vitamin". Kata Plt Kepala Dinas Pangan Aceh, Drs. Surya Rayendra, Banda Aceh, sabtu (26/11/2022)
Kemudian kuantitas merupakan jumlah asupan makanan yang diperlukan oleh tubuh sesuai dengan umur dan jenis kelamin.
Selanjutnya Untuk memenuhi aspek kualitas dan kuantitas tersebut maka sekarang di kenal dengan konsep Pangan Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA), artinya setiap makanan yang dikonsumsi harus beragam komoditasnya, bernilai gizi yang baik bagi kesehatan tubuh, seimbang yaitu sesuai dengan kebutuhan tubuh, dan aman dari cemaran yang berpotensi mengganggu kesehatan. [adv]
Via
Pangan