Kunjungi UP SMKN 1 Gandapura, Siswa SDIT Al Fatih Peusangan Saksikan Langsung Produksi Susu Kambing "Good Goat"
Guru dan Siswa Kejuruan Produktif SMKN 1 Gandapura saat berpose bersama puluhan siswa -siswi SDIT Al Fatih Peusangan Bireuen di lokasi UP SMKN 1 Gandapura, Kamis (16/5/2024) foto ist |
KABAR ACEH | Bireuen- Unit Produksi (UP) SMK Negeri 1 Gandapura dikunjungi puluhan siswa-siswi Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al Fatih Peusangan Kabupaten Bireuen, dalam rangka mengikuti tema pembelajaran Teknologi Produksi Pangan, Kamis (16/5/2024).
Kehadiran puluhan siswa SDIT tersebut disambut Kepala UP Rusydi, S.Pt.M.Pt diwakili Edi Saputra, M.Pt dan Ismadi, SP yang juga guru kejuruan produktif sekolah setempat.
Nampak puluhan siswa- siswi sangat asyik menyaksikan langsung proses penanganan susu kambing Good Goat, yang merupakan produk andalan Teaching Farm dibawah naungan UP SMKN 1 Gandapura, yang sejak 15-17 Mei 2024 ini diundang oleh Kementerian Koperasi dan UKM RI untuk mengikuti dan memperkenalkan produk tersebut bersama 20 Satuan Pendidikan Vokasi (SPV) yang telah lulus kurasi se-Indonesia untuk berbaur bersama para buyer dan suplier Inabuyer B2B2G Expo 2024 di Gedung Smesco Jakarta.
Kepala SMKN 1 Gandapura, M Yusuf, S.Pd, MM melalui Kepala UP Rusydi, M.Pt , mengatakan, pihaknya sangat bangga atas kepercayaan SDIT memilih sekolah yang berlokasi di Desa Keude Lapang Gandapura itu sebagai tema pembelajaran Teknologi Ketahanan Pangan.
"Kami sangat bangga atas kepercayaan dari SDIT Al Fatih Peusangan yang telah menjadikan UP SMKN 1 Gandapura sebagai tema pembelajaran Teknologi Ketahanan Pangan, dan ini bukan sekolah pertama yang mengunjungi tempat kami, sejak UP didirikan beberapa tahun lalu, tipa tahun dikunjungi 3 sampai 5 sekolah, ada siswa dari TK, SD, MI," ungkap Rusydi via seluler saat dihubungi kabaraceh.co, sedang berada di Jakarta mengikuti Inabuyer B2B2G Expo 2024 bersama Kepsek M Yusuf dan tim.
Mutiawati, S.Pd, Guru SDIT AlFatih Peusangan Bireuen |
Sementara itu, Kepala SDIT Alfatih Peusangan Zarlina, S.Pd, melalui Mutiawati, S.Pd yang langsung mendampingi siswa-siswi dilokasi UP, menyampaikan, apresiasi terhadap SMKN 1 Gandapura atas pelayanan yang sangat bagus dan sangat terkesan bagi pihak guru pembimbing khususnya anak didik.
"Kami sangat mengapresiasi UP SMKN 1 Gandapura, atas sambutan dan pelayanan yang sangat bagus, semoga kedepan semakin maju dan anak didik kami dapat menyerap proses tema pembelajaran hari ini, yakni teknologi ketahanan pangan. Anak -anak sangat terkesan tadi, saat memungut telur puyuh, kasih makan kambing dan proses penanganan susu kambing secara langsung," jelas Mutiawati.
Aysha Arada Nafi, Siswi SDIT Al Fatih Peusangan Bireuen |
Hal senada juga diungkapkan salah satu siswi SDIT AlFatih, Aysha Adara Nafi (9) yang mengaku senang dan bahagia bisa berkunjung ke SMKN 1 Gandapura.
"Saya sangat senang dan bahagia bisa berkunjung ke sini, tadi bisa langsung mengumpulkan telur puyuh, memeras susu kambing dan memberi makan kambing. Tentu ini hal mengasyikkan bagi kami, karena bisa melihat langsung bukan hanya nonton di tv atau di internet,"akunya. [SR]